Pramuka SDIT Mutiara Hati mengadakan persami (perkemahan sabtu- minggu), persami ini pertama kali diadakan di sekolah kita. Persami di iikuti oleh adik- adik penggalang kelas 3 dan 4 yang berjumlah 59 anak. Persiapan di mulai 1 minggu sebelum hari H yang dimulai dengan pembentukan panitia. Semua panitia berasal dari teacher- teacher muda SDIT Mutiara Hati di tambah dengan Pembina dan Pembina satuan Pramuka SDIT Mutiara Hati. Hasil syuro’ panitia di peroleh hasil bahwa Weekend Camp akan dilaksanakan hari sabtu- minggu tanggal 14-15 juni 2014.
Antusian dari adik- adik penggalang cukup tinggi dilihat dari saat pengumuman dan pembagian surat izin, adik – adik terlihat senang dan tak sabar menunggu hari tersebut. Mereka sibuk menyiapkan barang- barang bawaan regu yang harus dibagi kepada setiap anak. Mulai dari perlengkapan masak, tikar, bahan- bahan makanan mereka persiapkan dengan apik. Segenap warga sekolah baik mulai dari teacher dan kepala sekolah mendukung penuh kegiatan ini.
Setelah adik- adik melakukan daftar ulang dan sholat berjamaaf, mereka di persilahkan untuk masuk ke dalam kelas- kelas yang sudah dipersiapkan untuk istirahat dan menata barang- barang bawaan baik barang bawaan regu maupun barang bawaan pribadi. Setelah barang tertata rapi adik- adik penggalang dipersiapkan untuk upacara pembukaan, Pembina upacara pembukaan dipimpim oleh penanggung jawab kegiatan ini beliau sekaligus Pembina putra SDIT Mutiara Hati yaitu Kak Winarko S,s
Tak terasa adzan maghrib sudah berkumandang, adik- adik ARMUTI ( Arek Mutiara Hati) bergegas menuju masjid SDIT Mutiara Hati. Sholat berjamaah dilanjutkan dzikir bersama, mendengarkan kultum dari Kak Winarko dan murojaah surat- surat di juzz 30 sampai datangnya waktu isyak. Pukul 20.00 adik- adik ARMUTI mendapat materi kedua dari Kak Winarko tentang kepramukaan SIT dan sejarah pramuka. Adik- adik dengan penuh semangat bernasyid Mars Pramuka SIT, suara mereka sampai terdengar dari lapangan dimana ada adik- adik kelas 4 yang sedang menyiapkan uapacar api unggun
Pukul 21.00 inilah waktu yang di tunggu- tunggu oleh adik- adik dan seluruh kakak- kakak panitia, Upacara Api Unggun yang langsung di pimpin oleh Kamabigus kita yaitu Kak Harini S.kom M.Sc. adik- adik berbaris melingkar mengitari tumpukan kayu yang di tata mengerucut. Susunan demi susunan telah terlewati, tibalah saatnya api disulutkan oleh Pembina yang di awali dengan pembacaan dasa dharma.
Jam untuk beristirahatpun tiba, adik- adik masuk kedalam kelas masing- masing dan istirahat. Tak lama mereka beristirahat jarum jam sudah menunjukkan pukul 02.00. kakak – kakak Pembina membangunkan adik- adik untuk melaksanakan sholat malam dan berangkat jelajah malam. Di dalam jelajah tersebut adik- adik akan di ajak jalan- jalan berkeliling kampung dengan melewati pos- pos yang sudah ditentukan. (pos KIM, pos Sandi, Pos pioneering)
Olah ragapun usai, perut adik- adik dan kakak Pembina mulai keroncongan. Adik- adik di ajak unutk berlomba membuat menu yang enak. Setiap regu memasak untuk semua anggota regunya dengan bahan makanan yang disediakan oleh kakak- kakak panitia. Dengan waktu 60 menit, subhanallah adik- adik bisa menampilkan karya masakannya yang menajupkan tidak tampilannya tetapi rasanya juga sangat lezat…..
Inilahakhir yang ditunggu- tunggu oleh adik- adik, di akhir upacara penutupan yaitu pengumuman regu siapa yang akan menjadi pemenang lomba memasak dan regu tergiat. Akan di umumkan pula siapa yang akan menjadi pamuka teladhan putra dan pramuka teladan putri. Dari hasil penghitungan skor dan diskusi dari panitia maupun Pembina telah ditetapkan juara lomba masak diraih oleh regu Singa, dan regu tergiat di raih oleh regi Garuda. Sedangkan pramuka teladan putra diraih oleh mas Fikri kelas 4 dan pramuka teladan putrid diraih oleh mbak Husna dari kelas 4 juga. Alhamdulillah Weekend Camp SDIT Mutiara Hati berjalan lancar, semoga mendapat ridho dari Allah, dan selamat jumpa di Weekend Camp 2015